Berita | Featured

Tim Robot SMK N 3 Yogyakarta (Skabot) Berhasil Meraih Terbaik 1 Dalam Mini Kompetisi Event Workshop Bersama BDS Di Taman Pintar Yogyakarta

Taman Pintar bekerjasama dengan Brain Development System (BDS) dari China mengadakan Workshop dan Mini Kompetisi Robotik menggunakan salah satu produk mereka yaitu VEX V.5. Tim robot SMK N 3 Yogyakarta yg diwakilkan oleh 3 orang siswa kelas XI TE turut berpartisipasi dalam Workshop dan Mini Kompetisi tersebut.

Workshop dan Mini Kompetisi Robotik ini diadakan selama 2 hari. Pada hari pertama, Rabu 25 Oktober 2023, seluruh peserta workshop diajarkan proses perakitan robot VEX V5 dan juga program-program dasarnya. Hari pertama diakhiri dengan mengerjakan soal latihan robot bergerak secara otomatis.

Hari kedua, Kamis 26 Oktober 2023 melanjutkan materi pemrograman robot hingga tahap level pemrograman yang lebih tinggi. Hari kedua diakhiri dengan dilakukan mini kompetisi. Pada tingkat SMA/SMK/MA sederajat Taman pintar mengundang 4 instansi yaitu: SMK 2 Yogyakarta, SMK 3 Yogyakarta, MAN 1 Yogyakarta, dan SMA Budi Mulia Dua. Empat tim tersebut bertanding pada mini kompetisi tersebut.

Hasil peringkat mini kompetisi dari 4 tim peserta:

1. SMK N 3 Yogyakarta  69 point

2. SMK N 2 Yogyakarta  52 point

3. MAN 1 Yogyakarta    48 point

4. SMA Budi Mulia Dua 35 point

Selamat kepada Tim Robot SMK N 3 Yogyakarta: Bayo Ikbar Muhammad (XI TE 1), Yosua Kristian Indaryono (XI TE 1) dan Muhammad Iqbal Pratama Wibawa (XI TE 2) dibawah bimbingan Bapak Luthfi Nur Indrawan, S.Pd telah berhasil meraih terbaik 1 dalam mini kompetisi tersebut.

Similar Posts