Berita | Featured

SMKN 3 BUKA KELAS CARFIX

Pada Jumat (12/7), di Ruang Bima SMK Negeri 3 Yogyakarta, telah diselenggarakan penutupan Pendidikan dan Pelatihan Kelas Carfix. Diklat dari tanggal 22 Mei – 30 Juni 2019, diikuti oleh 20 Peserta dan dinyatakan lulus.

PT. Carfix adalah bengkel retail mobil, kedudukan manajemen ada di Semarang, sedangkan bengkel tersebar di DIY-Jateng dan Jakarta. Acara penutupan Diklat dimulai pukul 13.00 WIB, diawali menyanyikan lagu Indonesia Raya, sambutan ketua panitia, Ponirin selaku kepala paket keahlian Teknik Kendaraan Ringan Otomotif.

Sambutan kepala sekolah Bujang Sabri, menyampaikan ucapan terima kasih kepada peserta, yang telah menyelesaikan diklat dengan baik, juga PT Carfix yang telah mempercayakan pelaksanaan diklat kelas Industri di SMKN 3 Yogyakarta, berpesan 5 K : Kerja Keras, Kerja Cerdas, kerja Tuntas, Kerja Berkualitas dan Kerja Iklas.

Sambutan Disdikpora DIY, yang diwakili Sutrisno, sekaligus pengawas pembina SMKN 3, menyampaikan agar peserta secara personalisasi menguasai berbagai merk mobil, karena tidak hanya satu merk. Dalam pembelajaran melayani konsumen, pelayanan jaminan kualitas.

Dari PT Carfix Joko Cahyono menyampaikan bahwa 20 orang yang telah dinyatakan lulus akan ditempatkan bengkel di DIY-Jateng dengan gaji standar Upah Minimal Regional Kota Semarang. Dilanjutkan penyerahan sertifikat Diklat peserta yang diwakili oleh Damar Aji Eka Candra, Diki Tri Prasetyo dan Anggi Kalisman Haryanto.

Simbolis Penutupan diklat diakhiri dengan penarikan gordyn oleh Pimpinan manajemen PT Carfix Joko Cahyono membuka papan nama bertuliskan : “Sekolah Menengah Kejuruan Negeri 3 Yogyakarta Sekolah Mitra Industri Kelas Carfix.

Similar Posts